Microsoft Excel merupakan aplikasi yang mampu melakukan berbagai jenis operasi perhitungan untuk keperluan pengolahan data dan analisis data. Ada dua hal yang selalu terlibat dalam setiap perhitungan yang dilakukan di Excel, yaitu operator perhitungan dan data-data yang dihitung. Excel mempunyai empat jenis operasi yang berbeda yaitu aritmatika, perbandingan, penggabungan teks, dan acuan. Operator aritmetika digunakan untuk membentuk operasi-operasi matematika dasar, seperti penambahan, pengurangan, pembagian, perkalianm eksponensial, persentase dan penggabungan bilangan.
Operator perbandngan digunakan untuk membandingan dua buah nilai. Hasil perbandingan tersebut berupa nilai logika, yaitu TRUE atau FALSE. Bila perbandingan bernilai benar, hasil yang ditampilkan adalah TRUE. Apabila perbandingan bernilai salah, hasil yang ditampilakan adalah FALSE. Selain itu, pada Excel juga dikenal fungsi logika.
I. Mengenal Logika pada Microsoft Excel
Fungsi logika adalah fungsi ynag digunakan untuk menyelesaikan perhitungan-perhitungan yang berhubungan dengan pengambilan keputusan. Logika merupakan perbandingan dua buah nilai (atau lebih), dimana nilai yang dibandingkan dalam suatu logika tidak harus selalu berupa angka. Kegunaannya untuk menyatakan TRUE atau FALSE, YA atau TIDAK, LULUS atau GAGAL yang bersifat logika dari pernyataan yang diajukan. Suatu logika akan menghasilkan niali TRUE jika logika tersebut benar dan menghasilkan nilai FALSE jika logikanya salah.
Tabel berikut akan menjelaskan operator logika yang ada dan cara penggunaannya.
Berikut langkah-langkah untuk membuat logika pada sebuah sel.
1. Klik sel untuk mengaktifkannya.
2. Ketikan tanda sama dengan (=).
3. Ketikkan logika yang diinginkan.
4. Tekan tombol Enter pada Keyboard
5. Nilai dari logika akan ditampilkan pada sel tersebut, yaitu TRUE atau FALSE
Contoh :
Tugas TIK 6
Kerjakan soal dibawah ini.
1. Fungsi logika adalah ....
2. Excel mempunyai 4 jenis operasi yang berbeda, sebutkan satu persatu ....
3. Apabila logika bernilai salah maka hasil yang ditampilkan adalah ....
4. Apa kegunaan dari operator <= ....
5. Alamat absolut biasa ada simbol ....
Untuk Jawaban kerjakan di Buku Tulis TIK, jika sudah photokan (usahakan photo yang benar jangan asal-asalan) kirim ke WA Pa Wendi dengan format, Nama Tugas, Nama Lengkap dan Kelas, silahkan dikirimkan sebelum jam 20.00WIB (08 malam), paling lambat 11 April 2021, lewat dari tanggal 11 tidak diterima / tidak akan dinilai serta jika tidak dicantumkan nama tugas, nama lengkap dan kelas tidak akan diperiksa.
Contoh format :
Tugas TIK 6
Nama : Isi nama lengkap !!!
Kelas : ….
Tidak menerima Tugas Tugas Sebelumnya jika tetap dikirimkan tidak akan diperiksa, Tidak ada susulan kecuali ada keterangan sakit/Izin sebelumnya,Terimakasih
Wassalamuàlaikum...