K. Mencetak Dokumen
Setelah dokumen selesai dibuat, selanjutnya menyimpan dokumen tersebut dikomputer ataupun media penyimpanan lain, jika dibutuhkan, kalian dapat mencetaknya. Untuk mencetak dokumen, dibutuhkan perangkat printer dan kertas. Jadi, sebelum mencetak pastikan terlebih dahulu mengecek sambungan printer ke komputer serta mengecek ketersediaan kertas dan tinta di dalam printer. Untuk mencetak dokumen, ada beberapa cara yang dapat dilakukan.
Source Gbr : cara.aimyaya.com
1. Menggunakan Tab Menu File, langkah-langkahnya sebagai berikut :
a. Buka dokumen yang akan dicetak.
b. Klik menu File -> klik Print
c. Pilih printer yang akan digunakan pada kotak Printer
d. Tentukan halaman yang akan dicetak pada kotak Setting dan Pages
e. Ikon Print.
2. Menggunakan Keyboard
Kalian dapat mencetak dokumen dengan menekan tombol Ctrl + P pada keyboard secara bersamaan. Selanjutnya, ikuti perintah seperti diatas pada poin c hingga e.
Tugas TIK 8 Kerjakan LKS halaman 57 Bagian C saja dari no.1 sampai 10. Jangan sampai salah karena masih ada yang salah mengerjakan tugas tidak sesuai dengan apa yang diberikan.
Untuk Jawaban boleh dikerjakan di Buku Tulis TIK atau di LKS langsung, jika sudah photokan (usahakan photo yang benar jangan asal-asalan) kirim ke WA Pa Wendi dengan format, Nama Tugas, Nama Lengkap dan Kelas, silahkan dikirimkan sebelum jam 20.00WIB (08 malam), paling lambat 30 Mei 2021, lewat dari tanggal 30 tidak diterima / tidak akan dinilai serta jika tidak dicantumkan nama tugas, nama lengkap dan kelas tidak akan diperiksa.
Contoh format :
Tugas TIK 8
Nama : Isi nama lengkap !!!
Kelas : ….
Tolong infokan jika sakit atau ada keperluan. terimakasih
Wassalamuàlaikum...